Contoh Dialog Interaktif Singkat
Penyiar : Pak Jamal, sebagai pakar psikologi, bagaimana Pak Jamal menyikapi permasalahan kenakalan remaja yang tergabung dalam geng motor yang meresahkan itu?Narasumber : Masa remaja memang masa pencarian jati diri. Setiap remaja merasa ingin diakui di lingkungan pergaulannya. Jika lingkungan itu baik maka remaja akan ikut menjadi baik. Jika lingkungan itu buruk maka remaja pun akan menjadi buruk. Geng motor adalah salah satu lingkungan buruk yang telah menjadikan remaja berterima di kalangan mereka.
Penyiar : Mengapa remaja bisa tergelincir ke lingkungan buruk tadi?
Narasumber : Faktor pendidikan keluarga yang tidak mendukung. Orang tua tidak memberikan perhatian yang lebih kepada anak-anak. Orang tua hanya memberi tetapi tidak mendidik dengan baik.
Penyiar : Selain itu?
Narasumber : Faktor sekolah yang tidak partisipatif terhadap pengembangan kualitas diri siswa. Kegiatan ekstrakurikuler di sekolah, seharusnya menjadi wahana apresiasi dan kreativitas siswa sehingga siswa tidak sempat bermain di geng yang tidak benar.
Penyiar : Adakah yang lebih penting daripada peran orang tua dan sekolah dalam menyikapi hal ini?
Narasumber : Kedua sisi ini, baik orang tua dan sekolah sama pentingnya. Orang tua seharusnya menanamkan akhlak dan keimanan yang kokoh di rumah. Kemudian semua itu dipoles dengan kreativitas pihak sekolah dengan beragam kegiatan untuk siswa yang bermanfaat.
Gambar: Contoh Dialog Interaktif |
Cara Mengomentari Pendapat Narasumber dalam dialog Interaktif
Dalam acara dialog interaktif ada orang yang disebut sebagai narasumber. Narasumber biasanya pakar atau ahli suatu bidang yang diundang untuk berbicara tentang suatu hal.Namun, ada pula acara dialog interaktif yang berisi para bintang narasumber sehingga obrolan yang disajikan lebih ringan dan santai.
Jika sebuah acara dialog interaktif mengundang narasumber maka penyiar atau pembawa acara akan mengorek isu-isu permasalahan serta solusi dari sang narasumber.
Narasumber pun akan berpendapat sesuai keahlian mereka. Pendapat yang disampaikan narasumber bukanlah pendapat yang bersifat mutlak kebenarannya. Bisa saja, pendapat itu keliru atau kurang tepat.
Namun, sebagai siswa yang baik, kalian tetap harus menghormati pendapat tadi. Kalian pasti memiliki pendapat pribadi, bukan?
Nah, sekarang berlatihlah mengometari pendapat orang lain berdasarkan kelogisan, ketepatan, dan kesesuaian dengan konteks pembicaraan. Namun, tentu saja, ungkapkanlah komentarmu dengan bahasa yang santun.
0 Response to "Contoh Dialog Interaktif Singkat di TV dan Cara Mengomentari Pendapat Narasumber dalam Dialog Interaktif"
Post a Comment